Kamis, 17 April 2014
Renungan 17 April 2014
Renungan 17 April 2014 - Pdt. Eddy Tatimu
Yakobus 1:13
"Apabila seorang dicobai, janganlah ia berkata: "Pencobaan ini datang dari Allah!" Sebab Allah tidak dapat dicobai oleh yang jahat, dan Ia sendiri tidak mencobai siapapun."
ALLAH TIDAK PERNAH MENCOBAI ANDA, TETAPI ANDA SENDIRILAH YANG OLEH KEINGINAN ANDA TELAH MENYERET ANDA KEDALAMNYA
Dari pihak Allah, Allah tidak mau seorangpun binasa, tetapi tindakan manusialah yang selalu menolak apa yang Allah kehendaki dalam hidupnya, sehingga, manusia seringkali terjebak ke dalam pencobaan, seperti ikan yang tiba-tiba masuk jaring nelayan, dan seperti burung yang tertangkap dalam jerat - Pengkhotbah 9:12. Itulah juga seperti yang dikatakan Yakobus "Tetapi tiap-tiap orang dicobai oleh keinginannya sendiri, karena ia diseret dan dipikat olehnya." - Yakibus 1:14. Menyadari akan hal ini, maka hiduplah seturut deng Firman Tuhan dan janganlah serakah, tetapi sebaliknya cukupkanlah dirimu dengan apa yang ada padamu, karena Allah tidak akan membiarkan engkau dan sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau - Ibrani 13:5. Kalau saja manusia mau ikuti petunjuk Firman Tuhan, dia tidak akan pernah masuk dalam pencobaan. Haleluyah! Amin! Puji Tuhan!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar