Renungan 8 April 2010
SALIB MENJADIKAN ANDA CIPTAAN BARU - Pdt. Eddy Tatimu
Roma 6:11
“Demikianlah hendaklah kamu memandangnya: bahwa kamu telah mati bagi dosa, tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus.”
Apabila kita menyadari bahwa melalui salib manusia dibebaskan dari dosa dan bukan hanya sebuah peristiwa sejarah semata-mata, maka pandangan anda terhadap salib akan berubah total. Paulus memakai analogi dari kematian dan kebangkitan Kristus memberitahukan kita bahwa kita juga harus turut serta dalam kematian, penguburan dan kebangkitan-Nya.
“Karena kita tahu, bahwa manusia lama kita telah turut disalibkan, supaya tubuh dosa kita hilang kuasanya, agar jangan kita menghambakan diri lagi kepada dosa.” Roma 6:6. Kita juga disalibkan, dikubur dan dibangkitkan bersama Kristus. melalui iman dalam Yesus kita yang telah mati bagi dosa dipersatukan dengan Dia dan menjadi “ciptaan baru” – 2 Korintus 5:17.
Allah menempatkan anda di dalam Kristus di dalam kematian-Nya, pemakaman-Nya dan kebangkitan-Nya. Apa yang terjadi kepada Yesus juga terjadi di dalam diri anda. Setiap hari anda diingatkan untuk “memandang” bahwa “anda telah mati bagi dosa, tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus” – Roma 6:11
Anda dapat melakukan demikian hanya apabila anda hidup dalam persatuan dengan Kristus. Kematian-Nya bagi dosa adalah kematian anda, dan hidup-Nya dengan Bapa adalah hidup anda juga. Salib adalah cara untuk menempuh kehidupan yang sama sekali baru, sekarang dan selama-lamanya. Haleluyah!
Kamis, 08 April 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar