Rabu, 11 Juli 2012

Renungan 11 Juli 2012

Renungan 11 Juli 2012 - Pdt. Eddy Tatimu Matius 5:23-24 "Sebab itu, jika engkau mempersembahkan persembahanmu di atas mezbah dan engkau teringat akan sesuatu yang ada dalam hati saudaramu terhadap engkau, tinggalkanlah persembahanmu di depan mezbah itu dan pergilah berdamai dahulu dengan saudaramu, lalu kembali untuk mempersembahkan persembahanmu itu." SIA-SIALAH SEMUA KORBAN YANG DIPERSEMBAHKAN KEPADA TUHAN, KALAU DALAM HATI ANDA ADA KEMARAHAN, KEBENCIAN, DENDAM, KEPAHITAN KEPADA ORANG LAIN WALAUPUN HANYA SETITIK SAJA "Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan." Amsal 4:23 Waktu anda mempersembahkan korban, entah itu korban pujian, persembahan, tatangan, yang PERTAMA dilihat Allah bukan KORBANmu, tetapi HATImu, apakah anda mempersembahkannya dengan tulus, dengan hati yang bersih, dengan sukacita, tidak ada perselisihan; kalau anda melakukannya dengan hati yang tidak bernoda, YESUS berkata, korbanmu itu diterima. Sebab itu hindarilah selalu perselisihan diantara saudara-saudaramu, supaya setiap korban yang anda persembahkan menyenangkan hati TUHAN ALLAH mu. Amin!

Tidak ada komentar: