Sabtu, 22 Mei 2010

Renungan 22 Mei 2010

Renungan 22 Mei 2010
TIPU DAYA YANG MENGGIURKAN - Pdt. Eddy Tatimu
2 Korintus 11:3
“Tetapi aku takut, kalau-kalau pikiran kamu disesatkan dari kesetiaan kamu yang sejati kepada Kristus, sama seperti Hawa diperdayakan oleh ular itu dengan kelicikannya,”

Iblis adalah penyamar yang hebat! Penipuannya dilakukan dengan penyamaran yang begitu halus, sehingga banyak yang tertipu olehnya. Sebab dia sanggup menyembunyikan segala rancangannya yang mematikan melalui penyamarannya yang menarik.
Saat Adam dan Hawa di tempatkan di Taman Eden, Allah telah mempersiapkan segalanya bagi kehidupan mereka di situ sehingga mereka tidak berkekurangan apapun, sampai Setan datang dengan perkataan-perkataannya yang menimbulkan kecurigaan akan kesetiaan Allah: “Tentulah Allah berfirman…..?” Kejadian 3:1. Beginilah caranya Setan membuka percakapannya sampai hari ini.
Dia selalu menaruh keragu-raguan kedalam hati anda dengan bertanya, apakah benar saya harus jujur kepada orang lain? Apakah benar saya harus setia kepada pasangan hidup saya? Apakah benar saya harus mengucapkan kata-kata yang membangun bukan melemahkan orang lain? Dan masih banyak lagi bahasa keraguan yang dibisikan si Iblis kedalam hati anda. Semakin banyak keraguan terkumpul dalam hati anda, semakin dekat anda bergerak ke penyerahan kepada godaan Setan.
Langkah beriku dari Iblis adalah melepaskan dustanya, seperti yang dilakukan kepada Hawa: “Tetapi ular itu berkata kepada perempuan itu: ‘Sekali-kali kamu tidak akan mati’”. Kejadian 3:4.
Suara Setan yang sama, juga berkata:” Perzinahan adalah sesuatu yang umum di zaman sekarang.” Dan lagi: “Berbohong ‘kan tidak apa-apa, habis saya lapar.”
Menimbulkan keraguan dan kebohongan adalah senjata utama Setan, Jangan pernah terperangkap oleh dustanya. Sebab harganya terlalu mahal untuk anda membayarnya, Amin.

Tidak ada komentar: